Manokwari – Pangdam XVIII/Kasuari, Mayor Jenderal TNI Jimmy Ramoz Manalu, S.Hub.Int., M.H.I., menghadiri peresmian Kantor Kejaksaan Tinggi Papua Barat yang baru di Manokwari pada Senin, 24 Februari 2025. Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat tinggi daerah, termasuk Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat, perwakilan pemerintah daerah, serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya.
Lewat kesempatan ini, ia menyampaikan apresiasi atas berdirinya kantor baru Kejaksaan Tinggi Papua Barat. Ia menekankan pentingnya sinergi antara TNI dan aparat penegak hukum dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Papua Barat. Dengan adanya fasilitas baru ini, diharapkan kinerja Kejaksaan Tinggi Papua Barat semakin optimal dalam menegakkan hukum dan keadilan.
Selain itu, peresmian kantor baru ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi kerja Kejaksaan Tinggi Papua Barat dalam melayani masyarakat serta menegakkan supremasi hukum di wilayah tersebut. Kerja sama yang erat antara TNI dan Kejaksaan diharapkan mampu menciptakan situasi yang kondusif bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Papua Barat.
(Pendam XVIII/Ksr)
#TNIADbekerjadenganhati
#TNIADDihatiRakyat
#TNIADPrima#
TNIADBerjuangBersamaRakyat
Jian