Kapolda Metro Jaya Ungkap Pencapaian Terbesar dan Inovasi Digital Polri di Tahun 2024

Jakarta – Dalam acara Rilis Akhir Tahun 2024 yang digelar di Gedung BPMJ Mapolda Metro Jaya, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto memaparkan pencapaian besar dan inovasi berbasis teknologi yang telah dilakukan jajarannya sepanjang tahun. Dalam sesi tanya jawab, Kapolda menyebutkan bahwa pengamanan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 merupakan pencapaian terbesar yang berhasil diwujudkan berkat kerja sama berbagai pihak.

“Satu hal yang kami lakukan dengan upaya luar biasa adalah pengamanan Pilpres, yang prosesnya berlangsung cukup panjang. Dibandingkan tahun 2019, situasi di tahun 2024 lebih kondusif. Ini adalah hasil kerja bersama semua stakeholder, bukan hanya Polri, tetapi juga TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat,” jelas Irjen Pol Karyoto, Selasa (31/12/2024).

Kapolda mengapresiasi dukungan tiga pilar keamanan, yaitu Babinsa, Babinkamtibmas, dan Satpol PP, yang secara aktif turun ke lapangan melalui program seperti Ngopi Kamtibmas dan Rembuk Warga. Program ini diibaratkannya sebagai upaya menciptakan ekosistem yang damai dan tidak mudah diprovokasi.

“Selama masa pendaftaran hingga pemilihan, bahkan sampai penetapan hasil pemilu, kami berhasil menjaga situasi tetap terkendali. Ini tak hanya capaian Polri, tetapi juga tokoh masyarakat, ketua RT, RW, camat, dan semua pihak yang mau bersinergi,” tambahnya.

Irjen Pol Karyoto juga menyoroti inovasi berbasis teknologi yang terus dikembangkan Polri untuk mendukung tugas kepolisian di era modern. Beberapa inovasi utama meliputi layanan perizinan acara dan pengurusan dokumen seperti SKCK yang sudah bisa dilakukan secara daring.

“Pengurusan izin keramaian secara online menjadi salah satu contoh bagaimana teknologi membuat proses lebih cepat dan transparan. Semua batas waktu pelayanan juga diatur dengan jelas untuk memastikan efisiensi,” ungkap Kapolda.

Ia juga menyebutkan keberhasilan penerapan tilang elektronik (ETLE) yang menggantikan tilang manual. “Dulu, tilang manual sering menjadi momok. Kini dengan tilang elektronik, sistem lebih transparan. Tetapi saya ingatkan, tetap berhati-hati di jalan, jangan sampai kejadian tilang menjadi masalah di rumah tangga,” ucapnya setengah bercanda.

Kapolda Metro Jaya berharap ke depan, inovasi berbasis digital akan semakin berkembang di seluruh jajaran Polri. Dengan dukungan Divisi Informatika di Mabes Polri, berbagai layanan publik akan terus ditingkatkan agar lebih mudah diakses masyarakat.

“Digitalisasi adalah solusi untuk era sekarang. Tapi, kami tetap memastikan akurasi data dan kehati-hatian dalam proses, agar semua berjalan lancar dan tidak ada masalah di kemudian hari,” tutup Irjen Pol Karyoto.

Dengan kombinasi antara pencapaian keamanan dan transformasi teknologi, Polda Metro Jaya optimis dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dan mewujudkan Jakarta yang aman, modern, dan kondusif.

Khnza

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *